arduma.id (Keuntungan Memasukkan Sertifikat di LinkedIn) – Saat ini terdapat banyak sekali kemudahan yang dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat. Salah satunya adalah aplikasi yang dapat digunakan untuk mencari pekerjaan, menambah relasi, mencari kandidat pekerja untuk perusahaan, dan lain sebagainya. Aplikasi LinkedIn yang dapat digunakan oleh para pencari kerja maupun para recruter dalam mencari kandidat untuk perusahaan dapat di download melalui Play Store, App Store maupun diakses melalui web.
Artikel ini akan membahas mengenai manfaat mengunggah sertifikat di aplikasi LinkedIn dan manfaatnya untuk karir. Berikut ini penjelasannya.
Jika dahulu seseorang yang mencari kerja harus datang langsung ke perusahaan menggunakan pakaian yang rapi dan membawa amplop coklat. Saat ini, cukup dengan memberikan informasi pribadi di aplikasi LinkedIn, seseorang sudah bisa menemukan pekerjaan yang cocok dengan dirinya. Selain itu, aplikasi LinkedIn juga digunakan perusahaan untuk mencari tahu kandidat yang sedang melamar di perusahaan; bagaimana karakternya, pengalaman kerjanya, seberapa cocok kandidat ini berada di posisi yang dilamar, dan lain sebagainya.
Aplikasi LinkedIn saat ini menjadi salah satu platform untuk mencari lapangan kerja yang paling digemari oleh para freshgraduate maupun pekerja itu sendiri. Hampir sama dengan sosial media, profil di aplikasi LinkedIn dapat ditemukan oleh orang sekitar, orang dengan minat yang sama ataupun orang yang bekerja di perusahaan yang sama. Oleh karena itu, penting untuk kamu dalam meningkatkan branding di LinkedIn, khususnya bagi kamu yang sedang mencari pekerjaan.
Meningkatkan branding di LinkedIn bisa dilakukan dengan mengisi profil secara lengkap, pengalaman pekerjaan, detail selama bekerja, minat pekerjaan dan lain sebagainya. Serta dapat menunjukkan skill dengan menggunakan sertifikasi yang dimiliki. Menunjukkan sertifikasi di profil LinkedIn akan memudahkan recruter dalam mencari tahu siapa kamu, serta bisa menjadi peluang profilmu akan dilirik oleh perusahaan karena melihat potensi yang ada dalam dirimu.
Sertifikasi merupakan surat keterangan tertulis yang didapatkan oleh individu untuk memverifiksi legitimasi dan kompetensi yang ada dalam diri mereka dan dalam melakukan pekerjaan tertentu. Memiliki sertifikasi berarti menkamukan bahwa kamu telah dilatih, dididik, serta siap untuk memenuhi berbagai macam kriteria khusus dalam sebuah pekerjaan atau peran tertentu. Sertifikat sendiri akan didapatkan ketika kamu telah lulus dalam sebuah pelatihan dan penilaian yang dilakukan oleh lembaga pihak ketiga yang diakui.
Lalu apa perbedaan dari sertifikasi dan lisensi? Perbedaan utama antar keduanya yaitu dari sisi administrasi. Sertifikasi dapat dikeluarkan oleh lembaga atau organisasi non-pemerintahan yang sudah diakui. Sedangkan, lisensi hanya dapat dikeluarkan oleh pemerintahan saja. Selain itu, dari sisi kewajiban kepemilikan, sertifikat secara lebih umum bersifat sukarela atau tidak wajib dimiliki oleh seseorang. Sedangkan, lisensi ini bersifat wajib sebagai pembuktian bahwa seseorang telah berhasil lulus dari didikan dalam suatu bidang secara resmi yang diadakan oleh pemerintahan yang telah ditunjuk.
Menggunakan aplikasi LinkedIn memiliki berbagai manfaat yang signifikan bagi para pencari kerja. Berikut adalah beberapa manfaat utama:
1. Jaringan Profesional: LinkedIn memungkinkan kamu untuk terhubung dengan profesional dari berbagai industri dan latar belakang. Ini membantu kamu membangun jaringan yang luas, yang dapat menjadi aset berharga dalam mencari pekerjaan baru.
2. Pemberitahuan Lowongan Kerja: Aplikasi LinkedIn menyediakan pemberitahuan tentang lowongan pekerjaan yang sesuai dengan profil dan minat kamu. Kamu dapat mengatur preferensi pencarian kerja dan mendapatkan notifikasi tentang pekerjaan baru yang relevan.
3. Profil Online yang Dapat Dilihat Oleh Pemberi Kerja: Kamu dapat membuat profil LinkedIn yang mencerminkan riwayat pekerjaan, keterampilan, dan pencapaian kamu. Profil ini dapat dilihat oleh pemberi kerja potensial, sehingga meningkatkan visibilitas kamu di pasar kerja.
4. Rekomendasi dan Endorsement: LinkedIn memungkinkan kamu menerima rekomendasi dari rekan kerja dan atasan sebelumnya, serta mendapatkan endorse dari orang lain terkait keterampilan yang kamu miliki. Ini dapat meningkatkan kredibilitasmu di mata calon pemberi kerja.
5. Pembelajaran dan Pengembangan Keterampilan: LinkedIn Learning adalah platform pembelajaran online yang terintegrasi dengan LinkedIn. Ini memberikan akses ke ribuan kursus dan materi pelatihan untuk meningkatkan keterampilanmu.
6. Grup Diskusi dan Pengetahuan Industri: Kamu dapat bergabung dengan grup LinkedIn yang relevan dengan industri atau minat yang dimiliki. Ini memberi kesempatan untuk berpartisipasi dalam diskusi, belajar dari ahli, dan tetap terinformasi tentang tren industri.
7. Personal Branding: Dengan berbagi konten, postingan, dan artikel yang relevan, kamu dapat membangun merek pribadi di LinkedIn. Ini dapat membantu kamu memperkuat citra profesional dan menarik perhatian pemberi kerja.
8. Akses ke Informasi Perusahaan: LinkedIn menyediakan informasi rinci tentang perusahaan, termasuk profil perusahaan, ulasan karyawan, dan statistik tentang perekrutan. Hal ini membantu kamu melakukan penelitian mendalam sebelum mengajukan lamaran kerja.
9. Pesan dan Wawancara: Kamu dapat menggunakan fitur pesan di LinkedIn untuk menghubungi pemberi kerja potensial atau penerimaan karyawan secara langsung. Ini memudahkan kamu untuk memulai komunikasi dan mengatur wawancara.
10. Kemungkinan Penawaran Pekerjaan Pasif: Dengan profil LinkedIn yang kuat, kamu dapat menjadi target bagi pemberi kerja yang sedang mencari kandidat potensial. Kamu mungkin menerima tawaran pekerjaan bahkan tanpa mencari aktif.
LinkedIn yang merupakan aplikasi untuk mencari pekerjaan, tentu membutuhkan validasi dari dalam diri kamu untuk meyakinkan recruter bahwa kamu mampu bersaing dengan beberapa kandidat lainnya. Berikut ini 3 keuntungan memasukkan sertifikat di LinkedIn untuk karirmu.
Ketika kamu menambahkan sertifikat yang kamu miliki ke dalam LinkedIn, maka akan membantu para recruter untuk mengetahui dan memahami keahlian yang dimiliki. Para recruter akan mengetahui dengan jelas mengenai kompetensi skill yang kamu miliki. Terlebih jika kamu mencantumkan sertifikat yang sudah sesuai dengan minat dan pekerjaan yang sedang dilamar. Hal tersebut akan memperbesar peluang kamu dapat diterima di perusahaan impian.
Selain pencari kerja yang menggunakan LinkedIn, para recruter juga memanfaatkan LinkedIn untuk menilai seorang kandidat apakah kompeten dalam bidang yang dilamar dan mampu menjalankan visi misi perusahaan. Pasalnya, profil LinkedIn kerap dinilai sama dengan CV digital pencari kerja. Oleh karena itu, menambahkan sertifikat di LinkedIn akan membantu kamu menunjukkan dan menonjolkan kompetensi skill yang dimiliki. Dengan begitu, kamu akan lebih unggul dibanding dengan kandidat lain.
Meningkatkan karakteristik dan produktivitas diri dengan mengikuti sertifikasi atau lisensi tertentu akan membantu untuk menciptakan kesan positif dalam diri. Hal ini dapat memberikan bukti kepada para recruter bahwa kamu memiliki karakteristik yang dicari oleh mereka, yaitu kemauan untuk belajar, disiplin, memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, serta kedewasaan yang intelektual. Tentu hal-hal tersebut akan membantu kamu untuk dilirik oleh perusahaan dan dianggap kompeten pada bidang yang sedang mereka cari. Menghabiskan waktu dengan mengikuti sertifikasi ataupun lisensi juga akan meningkatkan produktivitas yang positif serta menggali dan meningkatkan potensi yang ada dalam dirimu.
Itulah penjelasan lengkap mengenai LinkedIn, manfaat, keuntungan memasukkan sertifikat hingga cara memasukkannya di LinkedIn.
Untuk meningkatkan produktivitas dalam bekerja, perusahaan dapat bekerjasama bersama PT Arduma untuk melaksanakan in-house training yang dapat meningkatkan produktivitas pekerja dan membantu perusahaan mencapai tujuannya dengan cepat dan tepat. Hubungi kami melalui contact di bawah ini.
Social Chat is free, download and try it now here!