fbpx

Perbedaan Career Development dan Career Growth

arduma.id (Perbedaan Career Development dan Career Growth) – Perencanaan pada career goals pada setiap orang dalam mencapai tujuannya tidak akan  terpisah dari career development dan career growth. Kedua hal tersebut merupakan dua hal yang berbeda loh, Sobat. Kedua hal tersebut akan menjadi hal penting dalam kontribusi pada manajemen karir.

Career Development dan Career Growth

Terdapat tipe seorang pekerja yang cenderung mengejar promosi jabatan, ada juga yang mementingkan  tentang bagaimana menjadi lebih berkembang dalam karir yang sedang dijalani. Career Development dan Career Growth ini seirng dianggap sama, padahal keduanya mempunyai perbedaan yang signifikan. Tetapi kedua hal tersebut saling membangun pondasi dalam mencapai career goal. Mau tahu apa saja perbedaan Career Development dan Career Growth? Yuk simak pembahasan selengkapnya di bawah ini!

Apa Itu Career Development dan Career Growth?

Sebelum kita merangkak ke perbedaan pada kedua perencanaan karir tersebut, yuk kita ketahui dulu pengertian dan pemahaman atas kedua hal tersebut!

Career Development

Career Development atau yang sering disebut dengan  pengembangan  karir adalah perencanaan yang bertujuan untuk membangun keterampilan di jangka yang pendek. Bisa juga berarti sebagai proses dalam diri seseorang untuk mengenali minat, keterampilan, dan kepribadian seseorang yang sesungguhnya untuk membentuk karir di masa depan.

Career development ini bisa kita capai melalui mengikuti webinar pelatihan skill ataupun keterbukaan kita dalam menerima dan mencerna segala ilmu baru. Dengan tanggung jawab dan berbagai peran yang akan kalian ambil sepanjang karir maupun peluang juga kesempatan yang berhasil kalian capai merupakan bentuk pencapaian pada career development.

Proses pada Career Development disini sendiri lebih berfokus pada tahap-tahap untuk mencapai tujuan, bagaimana kalian belajar, serta bagaimana kalian menggunakan ilmu tersebut. Pada career development ini, skill dan ilmu yang kalian dapatkan akan memudahkan kalian untuk mancapai tujuan. Namun tidak selalu mendapatkan kenaikan jabatan maupun peran baru, karena pada proses ini kalian akan berpegang teguh prinsip puas dalam perkembangan yang signifikan.

Career Growth

Career Growth adalah perjalanan seseorang menuju visi karir pribadinya dalam jangka waktu yang panjang. Bisa disebut suatu perkembangan jangka panjang pada kehidupan professional seseorang, baik itu tugas dan tanggung jawab baru yang diambilnya. Juga bisa diartikan perkembangan karir yang berfokus pada tujuan dan bagaimana bayangan kalian seperti mau ke arah mana karir kalian kelak. Perlu growth mindset juga pada penerapan perjalanan karirmu.

Career Growth ini bersifat kuantitatif, seperti adanya kenaikan jabatan bagi sebagian orang, nah kenaikan jabatan tersebut yang umumnya menjadi tujuan utama di tempat kerja. Bagian dari career growth ini yang berkaitan dengan peningkatan dalam tanggung jawab, posisi, penghasilan, atau prestasi seseorang dalam pekerjaan mereka. Ini mencakup kemajuan yang diukur secara nyata, seperti naik pangkat, pengakuan atas pencapaian, atau pengembangan keterampilan yang diperlukan untuk maju ke posisi yang lebih tinggi.

Nah, saatnya beralih pada perbedaan pada career development dan careen growth, yuk simak sampai tuntas ya, Sobat!

Perbedaan Career Development dan Career Growth

Terdapat beberapa perbedaan pada poin-poin tertentu nih, Sobat. MinDuma sudah rangkum penjelasannya berbentuk aspek-aspek atau poin-poin tertentu agar kalian lebih mudah untuk mencernanya, berikut perbedaan career development dan career growth:

Perencanaan

Kedua hal tersebut sudah berbeda pada aspek perencanaan, dijelaskan pada poin pengertian bahwa career development lebih mengacu pada perencanaan pengembangan karir dengan berbagai kemampuan yang ada dalam diri pada jangka waktu yang pendek dan didukung oleh perkembangan skill.

Sementara, career growth lebi fokus pasa perencanaan yang matang pada penguasaan keahlian seseorang mengenai langkah selanjutnya pada suatu pekerjaan dalam jangka waktu yang panjang. Juga sebuah proses jangka panjang yang harus dijalani seseorang untuk maju dan posisinya tidak mau stuck di situ-situ saja atau biasa yang disebut career switch.

Fokus

Career development lebih fokus pada peningkatan dan mengasah kemampuan atau keterampilan yang mengacu pada peningkatan skill, abilities, dan lain-lain. Sedangkan career growth berfokus pada peningkatan posisi karir dan promosi pada di biang pilihan kalian termasuk gaji, jabatan, dan reputasi.

Jangka Waktu

Career development lebih ke jangka waktu yang pendek dan mengacu pada beberapa tugas yang dapat diselesaikan. Sementara career growth akan lebih merencanakan karir di jangka waktu yang panjang dalam melakukan perubahan dari awal karir atau situasi maupun posisi saat ini, sehingga dapat meningkat di suatu saat.

Risiko

Risiko yang dihasilkan pada career development akan lebih rendah dibanding career growth. Karena career growth harus mempunyai keberanian yang tinggi, dan tekad yang kuat. Jangan lupa juga dengan skill yang perlu dipertimbangkan dan niat mampu atau tidaknya. Jika berhasil maka kesuksesan dan tujuan akan cepat tercapai. Namun jika kalian mencari yang minim risiko, maka pilihlah career development.

Tanggung Jawab

Career development biasanya hanya bertanggung jawab dengan jobdesk yang sudah ditentukan dan yang disetujui. Jika ingin menambah skill atau mengasah skill yang sudah ada kalian bisa mengikuti webinar, seminar, maupun pelatihan tanpa ada tanggung jawab yang harus digeluti lagi. Sedangkan pada career growth, kemungkinan besar kalian akan ditawarkan untuk mengerjakan tugas tambahan baru. Hal ini akan mendorong diri kalian untuk belajar menerima tanggung jawab baru dan juga mempertajam keahlian yang kalian miliki.

Persamaan Career Development dan Career Growth

Meskipun berbeda, keduanya terdapat keterkaitan loh, Sobat. Career growth sering kali merupakan hasil dari upaya yang tepat dalam career development.

Pengembangan Keterampilan

Baik career development maupun career growth memerlukan peningkatan keterampilan. Proses pengembangan karir membangun dasar keterampilan yang dibutuhkan, sementara career growth melibatkan penerapan keterampilan tersebut dalam lingkungan kerja untuk mencapai pencapaian yang lebih tinggi

Peningkatan Pengetahuan

Keduanya menuntut peningkatan pengetahuan dan pemahaman yang terus-menerus tentang industri atau bidang pekerjaan seseorang. Pengembangan karir membantu memperluas pengetahuan, sedangkan career growth mendorong untuk mengaplikasikan pengetahuan itu dengan lebih efektif.

Bersifat Berkelanjutan

Career development dan career growth bukanlah tujuan akhir, melainkan proses berkelanjutan. Pengembangan karir adalah pondasi yang memungkinkan untuk career growth yang berkelanjutan. Keduanya membutuhkan komitmen jangka panjang untuk terus belajar, berkembang, dan menyesuaikan diri dengan perubahan dalam lingkungan kerja. Baik dalam pengembangan karier maupun pencapaian dalam karir, perencanaan dan evaluasi terus menerus diperlukan. Ini melibatkan tujuan baru, mengevaluasi kemajuan, dan menyesuaikan strategi untuk memastikan perkembangan yang berkelanjutan.

Perjalanan Karir

Keduanya bertujuan untuk membawa seseorang ke arah pencapaian tujuan dalam karir. Career development membantu mengarahkan arah yang benar. Career development adalah pondasi yang memungkinkan terjadinya career growth yang berhasil. Tanpa pemahaman yang kuat tentang minat, keterampilan, dan nilai-nilai pribadi, pencapaian dalam karir akan sulit tercapai.

Pada akhirnya, baik career development maupun career growth memiliki peran tersendiri pada arah perjalanan karir seseorang. Career development memberikan pondasi yang kuat dengan pemahaman diri yang mendalam, pengembangan keterampilan, dan perencanaan yang matang. Sementara itu, career growth mencerminkan hasil dari upaya tersebut dalam bentuk pencapaian langsung dalam pekerjaan, naik pangkat, pengakuan, dan pengembangan profesional. 

Pentingnya juga menyatukan kedua poin tersebut untuk kesuksesan dalam karir, juga memerlukan komitmen terus-menerus untuk pengembangan diri dan penerapan keterampilan yang diperoleh. Dengan fokus pada pengembangan yang berkelanjutan, seseorang dapat membangun karir yang bermakna, memuaskan, dan berkembang seiring waktu.

Nah itulah pembahasan lengkap dan tuntas perbedaan career development dan career growth. Kalian bisa mengikuti pelatihan In-House Training untuk mendapatkan pemahaman yang lebih kompleks dan penerapannya pada karir kalian. Segera daftar dan bergabung dan jadilah salah satu bagian dari kami. Kunjungi akun sosial media kami agar mendapatkan info terbaru disini.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

× Chat Admin